Baca Berita

DISDUKCAPIL KAB.BINTAN MELAKUKAN KUNJUNGAN KE RSUD KAB.BINTAN DALAM RANGKA SOSIALISASI APLIKASI SIPANDU

Berita
Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil lakukan kunjungan ke RSUD kabupaten bintan yang bertempat di jalan kesehatan, kijang kota kabupaten bintan. Maksud dari kunjungan ini dalam rangka mslakukan sosialisasi mengenai pelayanan Online Sipandu Capil yang merupakan tindak lanjut dari Perjanjian Kerjasama yang dilakukan antara RSUD Kabupaten Bintan dengan Dukcapil Kabupaten bintan dalam rangka percepatan Kepemilikan Akta Kelahiran, KIA dan perubahan Kartu Keluarga.

Dalam sosialisasi ini petugas Disdukcapil memberikan materi mengenai tata cara penggunaan Sipandu Capil kepada pegawai RSUD bintan. Diharapkan nantinya pegawai RSUD bintan bisa menginput persyaratan pembuatan akta kelahiran, KIA dan perubahan KK bagi masyarakat yang melakukan persalinan di RSUD bintan. sehingga begitu keluar dari rumah sakit masyarakat bisa langsung menerima Akta Kelahiran, KIA dan kartu keluarga barunya.

Dalam kesempatan ini juga disdukcapil kabupaten bintan melakukan Aktivasi aplikasi Identitas Kependudukan Digital kepada sebagian pegawai RSUD Bintan sekaligus melakukan pelayanan administrasi kependudukan dan pencatatan sipil.
Bagikan Postingan Ini:
© . Tim IT Diskominfo Kabupaten Bintan